Blogroll

Rabu, 03 April 2013

"Windows Blue" Penerus "Windows 8"?




Berita mengenai keberadaan Windows Blue sudah terdengar beberapa waktu lalu, namun saat itu keberadaannya masih berupa rumor, namun belakangan Microsoft telah merilis pengumuman keberadaan Widows Blue tersebut melalui blog resmi mereka.
Windows Blue adalah update terbaru dari sistem operasi Windows 8 yang nantinya akan mendapatkan beberapa perubahan, selain perubahan minor dari user interface yang ada, kemungkinan besar Microsoft juga akan menambahkan beberapa perbaikan dan fitur baru.
Dari bocoran informasi yang kami dapat, Windows Blue akan memiliki tampilan lebih menyerupai WIndows Phone dimana bentuk "tile" (menu aplikasi yang berupa kotak-kotak di layar depan) itu akan memiliki ukuran yang lebih kecil atau dapat diubah baik ukuran serta warnanya.

Hingga tulisan ini dibuat, Microsoft belum meluncurkan sistem operasi tersebut namun tidak lama lagi sepertinya Microsoft akan mengumumkan keberadaan sistem operasi Window Blue ini, jadi mari kita tunggu saja.

[via The Official Microsoft Blog] 



Sumber : http://mobigadget.loveindonesia.com/en/news/detail/4669/microsoft-ungkap-kehadiran-windows-blue

0 Komentar:

Posting Komentar